Waktu baca : +/- 3 menit

Dewa 19 merupakan grup musik yang sangat terkenal pada era tahun 1990-an hingga 2000-an. Beberapa waktu belakangan ini muncul sebuah tren, banyak anak milenial dan generasi Z yang suka mendengar lagu grup band lama tersebut. Seperti ‘Kangen’, ‘Risalah Hati’, ‘Pupus’, ‘Aku Milikmu’, ‘Arjuna’, dan lainnya.

Fenomena ini tak hanya hadir sebagai nostalgia belaka. Ada sejumlah alasan yang menjadikan grup band besutan musisi legendaris Ahmad Dhani tersebut dapat kembali terkenal, khususnya di kalangan anak muda hingga remaja.

1. Berawal Dari Nostalgia

Dewa 19
Konser Dewa 19 selalu penuh dengan puluhan ribu penonton. Foto: antaranews.com

Grup Dewa 19 terbentuk pertama kali tahun 1986 di Surabaya Jawa Timur dan mulai mendapat perhatian tinggi dari penikmat musik Indonesia pada 1992 melalui lagu ‘Kangen’. Tidak lama kemudian jadi semakin kondang setelah merilis beberapa tembang lain seperti ‘Separuh Nafas’, ‘Aku Milikmu’, ‘Roman Picisan’, dan masih banyak lagi.

Usai vakum selama sekian tahun, grup ini kembali menggeliat dan sukses menggelar konser di berbagai kota. Meski sebagian penontonnya hanya sekedar ingin bernostalgia, tetapi tak sedikit yang berasal dari generasi kelahiran tahun 2000-an. Dari sinilah kemudian Dewa 19 mulai jadi populer di kalangan anak muda.

Baca juga: 9 Rekomendasi Film Tema Kuliner Tebaik dan Layak Tonton

Baca juga: Silahkan Berkunjung, Inilah 6 Festival Kuliner Terbesar di Dunia

2. Lirik Lagu Masih Relate Hingga Sekarang

Kendati lagu kepunyaan Dewa 19 merupakan lagu lawas, namun liriknya masih relate hingga sekarang. Banyak anak muda yang bisa menerima sekaligus menikmati pesan dari lirik tesebut karena bersifat universal. Sehingga setiap generasi dapat dengan mudah memahami makna dan maksud dari lagu-lagu yang sebagian besar merupakan karya cipta Ahmad Dhani sendiri.

3. Aransemen Musik Yang Unik

Dalam setiap kesempatan Ahmad Dhani mengaku bahwa dirinya selalu menjadikan grup musik terkenal asal Inggris, Queen sebagai sumber inspirasi. Meskipun demikian dia selalu mengolah aransemen musiknya dengan cantik, sehingga memiliki ciri khas yang sangat unik. Ciri ini pula yang bikin Dewa 19 berhasil meraih simpati dan apresiasi tinggi dari generasi berbeda-beda.

Baca juga: Patut Jadi Contoh, 6 Artis Cantik Ini Bikin Yayasan Sosial Untuk Bantu Sesama

Baca juga: Tak hanya Cantik dan Berprestasi, Ini Hal Menarik Dari Dian Sastrowardoyo Yang Bisa Menjadi Inspirasi

4. Telah Menjadi Legenda

Dewa 19 merupakan legenda, mengingat grup band ini telah puluhan tahun malang melintang di industri musik tanah air. Apalagi tidak sedikit penghargaan yang berhasil mereka raih seperti BASF Award 1996, Anugerah Musik Indonesia (AMI) 1997, MTV Award 2000, dan lainnya. Ini adalah bukti jika grup musik tersebut mampu menghasilkan karya dengan kualitas tinggi.

5. Pengaruh Media Sosial

Kehadiran teknologi informasi dan internet terutama media sosial sedikit banyak ikut memberi pengaruh tinggi terhadap ketenaran grup Dewa 19. Banyak lagu-lagu lawas milik mereka yang kembali hadir di permukaan. Termasuk melalui platform dan aplikasi penyedia hiburan musik yang membuat setiap orang makin gampang mengakses berbagai genre musik termasuk lagu-lagu yang sudah rilis sejak puluhan tahun lalu.

Baca juga: 10 Situs Terbaik Untuk Menikmati Hiburan Film Streaming

Baca juga: 14 Rahasia Memiliki Suara Merdu dan Bagus Seperti Penyanyi Putri Ariani

Walau beberapa kali mengalami pergantian formasi, Dewa 19 merupakan grup yang memberi konstribusi besar bagi perkembangan dan kemajuan dunia musik Indonesia. Sehingga banyak generasi milenial dan generasi Z yang mengidolakannya. Selain itu tidak sedikit musisi muda yang menjadikannya sebagai teladan dalam berkarya. (J-175)

Terima Kasih Telah Membagikan Artikel Ini: