Pramugara, khususnya pramugara pesawat terbang merupakan sebuah profesi yang menjadi idaman banyak orang. Jadi sangat wajar bila banyak yang tertarik masuk sekolah pramugara agar bisa menekuni pekerjaan yang punya hubungan erat dengan dunia penerbangan ini. Apalagi setelah menjadi pramugara, kesempatan menjelajahi luar daerah bahkan luar negeri akan terbuka lebar.
Tantangan Menjadi Pramugara

Meski memiliki daya tarik tinggi, namun tidak semua orang bisa menjadi pramugara yang baik. Ada beberapa tantangan dan persyaratan khusus yang harus bisa dipenuhi sebelum masuk ke dunia penerbangan yang satu ini.
Baca juga : Sekolah Penerbangan Terbaik dan Paling Unggul di Indonesia
Baca juga : 8 Keahlian yang Perlu Kalian Miliki Jika Ingin Menjadi Orang Sukses dan Kaya
1. Komunikasi
Setiap pramugara dituntut mampu berkomunikasi dengan orang lain dengan baik. Apalagi mengingat bahwa sebagian besar tugasnya berhubungan erat dengan layanan kepada penumpang pesawat terbang. Apabila kemampuan komunikasinya di bawah standar tentu akan membuat para penumpang tersebut jadi kurang nyaman.
2. Penampilan
Penampilan yang baik adalah hal paling mutlak setiap pramugara harus bisa memilikinya. Bukan hanya cara mengenakan pakaian saja yang perlu menjadi perhatian, melainkan juga kerapian dan kebersihan. Selain itu yang tidak kalah penting adalah selalu ramah dan sopan pada semua penumpang pesawat.
3. Wawasan
Selain ingin mendapat layanan terbaik dan memuaskan, tidak sedikit ada penumpang sering bertanya tentang hal-hal yang ada hubungannya dengan dunia penerbangan. Misalnya teknik keselamatan, fasilitas dalam pesawat atau bandara dan sebagainya. Jika pramugara tidak mempunyai wawasan luas terkait dengan hal ini, tentu menjadi sangat memalukan.
4. Mental
Tantangan lain yang juga harus dapat diatasi oleh pramugara adalah masalah mental. Dia harus siap menghadapi berbagai macam keluhan dari para penumpang. Belum lagi saat dihadapkan dengan kondisi darurat, para pramugara dituntut bisa memberi ketenangan semua penumpang di pesawat.
5. Ketahanan fisik
Karena beban tugas yang begitu banyak, pramugara wajib mempunyai ketahanan fisik yang baik. Agar tubuh selalu sehat dan bugar, mereka harus melakukan olahraga secara rutin. Demikian pula dengan asupan makanan yang masuk ke tubuh, perlu pengaturan secara ketat agar selalu dalam kondisi sehat saat menjalankan tugas.
Baca juga : Jangan Ragu Masuk, Inilah 7 Kelebihan Pendidikan Vokasi
Baca juga : Trik Cerdas Mencari Pekerjaan Bagi yang Baru Lulus dan Belum Pengalaman
Sekolah Pramugara

Selain itu, tentu masih ada persyaratan lain yang tidak kalah menantang saat ingin bekerja sebagai pramugara. Misalnya keterampilan berbahasa asing, tinggi dan berat badan yang proporsional dan masih banyak lagi.
Karena banyaknya tantangan kerja yang muncul, maka sebelum menjadi pramugara sebaiknya menjalani pendidikan lebih dulu di sekolah pramugara. Melalui pendidikan tersebut, peluang menjadi awak penerbangan di perusahaan maskapai penerbangan jadi semakin tinggi.
Di sekolah pramugara, setiap siswa akan mendapat berbagai macam pengetahuan dan keterampilan. Terutama sekali ilmu-ilmu yang mempunyai hubungan erat dengan dunia penerbangan atau aviation knowledge.
Misalnya sikap saat memberi pelayanan bagi penumpang atau social etiquette dan cara menenangkan mereka ketika berada dalam kondisi darurat atau dangerous goods. Bukan itu saja, teknik merawat tubuh dan wajah hingga ilmu modelling juga selalu menjadi bahan pelajaran di sekolah ini.
Bahkan tidak sedikit sekolah pramugara yang memberi latihan khusus yang sifatnya semi militer. Mereka mendapat gemblengan dengan keras secara fisik dan mental dengan penuh kedisiplinan. Tujuannya adalah untuk menyiapkan awak penerbangan agar lebih sigap menghadapi berbagai macam situasi dan kondisi, terutama saat di udara.
Lebih dari itu, jika bersedia menempuh pendidikan di sekolah pramugara, akan semakin mudah mendapatkan segala informasi yang berkaitan dengan lowongan kerja penerbangan. Biasanya setiap sekolah pramugara menjalin hubungan kerja sama dengan pihak maskapai. Sehingga ketika membutuhkan pramugara, tinggal menginformasikan saja.
Kemudian jika ada siswa yang berprestasi bisa langsung mendapat pekerjaan yang menjadi idaman besar tersebut. Namun apabila belum berhasil memperoleh kerja, paling tidak sudah memiliki pengalaman sebagai seorang pramugara melalui praktik kerja lapangan (PKL).
Sehingga ketika suatu saat ingin mengisi lowongan pramugara, tentu sudah tahu apa saja yang jadi persyaratan sekaligus bisa memenuhinya. Sehingga kemungkinan pihak maskapai bersedia menerima juga lebih besar ketika membandingkannya dengan pelamar lain.
Memang tidak mudah untuk meraih cita-cita menjadi seorang pramugara atau awak pesawat terbang. Tapi jika mau mengikuti pendidikan di sekolah pramugara, niscaya impian tersebut akan lebih mudah mencapainya. Jadi kesimpulannya, sekolah pramugara merupakan pintu gerbang terbaik untuk masuk kerja di dunia penerbangan. (J-004)
Tinggalkan Balasan