Sejak puluhan ribu tahun lalu emas sudah menjadi bagian penting bagi kehidupan manusia. Fungsinya tidak hanya sebagai perhiasan saja, namun juga sering dipakai untuk tujuan-tujuan yang lain.
Jadi wajar saja jika banyak yang mengatakan bahwa emas merupakan benda berharga. Bahkan tak sedikit pula yang menyebutnya sebagai logam mulia dan penamaan inilah yang sering terdengar di masyarakat. Di sini mungkin banyak yang bingung dan tidak tahu, mengapa hal ini bisa terjadi?.
Baca juga : 5 Gagasan Bisnis Paling Unik yang Berhasil Menuai Kesuksesan
Makna logam mulia
Sebelumnya kalian harus memahami lebih dulu makna dari logam mulia. Logam mulia adalah suatu logam yang punya ketahanan tinggi terhadap korosi dan oksidasi. Korosi adalah kerusakan yang terjadi karena adanya reaksi kimia pada lingkungan sekitar suatu benda. Sedangkan oksidasi merupakan hilangnya sejumlah elektron pada sebuah zat.
Selanjutnya kalian harus mengerti pula, emas itu tidak bisa mengalami karat, kena noda kimia, pemudaran warna dan mempunyai karakter lunak. Sehingga logam ini mudah dibentuk sekaligus bisa dipakai untuk memenuhi berbagai macam kebutuhan.
Baca juga : 7 Cara Jitu Melakukan Investasi Agar Terhindar Dari Risiko Kerugian
Manfaat emas
Banyak sekali yang menggunakan emas sebagai salah satu bahan baku utama pembuatan peralatan elektronik. Alasannya karena material ini dapat menghantarkan arus listrik secara lebih sempurna daripada logam lainnya.
Selain itu sebagaimana penjelasan dari suara.com, saat menjalankan tugas di luar angkasa, setiap astronaut pasti memakai helm khusus. Material dalam helm ini selalu memiliki kandungan emas. Tujuan dari penggunaan bahan tersebut yaitu untuk memantulkan radiasi cahaya matahari.
Baca juga : 8 Aplikasi Kerja Sampingan Online Terbaik Untuk Menambah Pundi-Pundi Uang
Karakteristik
Selanjutnya logam mulia juga bisa bermakna sebagai suatu logam yang tercipta secara alami. Tapi meski berasal dari alam, sangat tidak mudah logam tersebut sehingga mempunyai sifat khusus yaitu langka. Lalu di sisi yang lain logam ini memiliki nilai ekonomi sangat tinggi.
Tidak hanya untuk perhiasan saja, hampir semua negara di dunia sering menggunakan emas sebagai cadangan devisa. Setiap orang bisa menukar dan menerima logam mulia ini sebagai alat pembayaran yang sah terutama dalam transaksi perdagangan dan bisnis internasional.
Baca juga : 12 Tips Cerdas Memilih dan Mengembangkan Bisnis Franchise atau Waralaba
Berdasarkan semua karakteristik tersebut, maka sudah sewajarnya apabila emas punya sebutan sebagai logam mulia. Apalagi emas juga dapat menjadi sarana terbaik untuk mengurangi kerugian investasi yang terjadi karena inflasi atau berkurangnya nilai mata uang.
Nah, sekarang sudah paham bukan mengapa emas mendapat sebutan sebagai logam mulia. Bahkan dalam kehidupan sehari-hari emas selalu menjadi simbol status sosial. Makin banyak seseorang memiliki perhiasan atau batangan emas, menandakan jika dirinya adalah orang kaya raya. (J-073)
Tinggalkan Balasan